-->

IBX5A740B417051C

Tuesday, October 23, 2012

Biografi Adera Ega


Adera. Beberapa dari kalian yang membaca tulisan ini pasti sedikit mengernyitkan dahi dan berkata dalam hati, "Siapa sih itu ?". Hehe, wajar kalau masih banyak yang belum mengenal nama tersebut, dikarenakan memang orangnya belum sering tampil di televisi. Tetapi mungkin bagi kalian yang berada di kota seperti Jabodetabek dan sekitarnya yang sering mendengarkan radio sepertinya sudah tau siapa dia. Selain itu dia juga sering manggung off-air di sekitar kota tersebut, walaupun beberapa kali juga pernah ke kota lainnya yang lebih jauh.

Ya, dia adalah penyanyi single yang berjudul "Lebih Indah". Sebuah lagu dengan lirik yang cukup manis, dikemas dengan suara Adera yang cukup "wah" dan diiringi gitar akustik yang dia mainkan sendiri. Awal mula saya mengetahui adanya penyanyi bernama Adera ini bermula dari seringnya diputar lagu tersebut sebagai backsound di beberapa FTV. Saya suka tiap lagu itu diputar tapi masih belum menyelidiki lebih detail tentang siapa penyanyinya.

Dan saya juga baru sadar kalau Ivan Idol waktu audisi dulu menyanyikan lagunya Adera yang "Lebih Indah", di mana saat itu saya masih belum tahu siapa penyanyi asli yang menyanyikannya, walaupun begitu waktu Ivan membawakan lagu "Lebih Indah" sudah bisa ditebak bahwa lagu ini memang mempunyai karisma tersendiri, di samping Ivan memang mempunyai suara yang bagus pula.

Tapi itu mungkin dulu, waktu draft tulisan ini dibuat, tepatnya sekitar awal April 2012, tapi baru sempat saya edit dan sempurnakan hari ini. Sekarang mungkin nama Adera sudah banyak yang mengenal karena Adera sudah menambah jam terbangnya di acara on-air. Kini Adera telah menelurkan 3 single. Selain "Lebih Indah", single Adera yang lain adalah "Terlambat" dan "Melewatkanmu" yang baru dirilis akhir-akhir ini.

Buat yang belum terlalu kenal dengan Adera, langsung saja kita simak beberapa info tentang Adera yang didapatkan dari website officialnya.
Nama : Adera
Tempat/ Tanggal Lahir : Jakarta / 6 Januari 1986
Hobi : Musik, Gadget, & Memasak.
Alat Musik : Gitar Akustik
Makanan Favorit : Sop Buntut Goreng
Minuman Favorit : Teh Manis Hangat
Tempat Favorit : Rumah Sendiri
Warna Faforit : Biru
Influence : Brian McKnight, Boyz II Men, & Glenn Fredly

“Music For Life…”

Penyanyi solo berkacamata dan bermain gitar yang berawal dari hobinya mengungah video cover di Youtube. Dari sanalah perlahan masyarakat mengenalnya. Single perdananya “Lebih Indah” telah di cover ratusan penikmat youtube di Indonesia, dan berhasil mengumpulkan ribuan subscribers dan ratusan ribu total viewers. Sedangkan single kedua yang berjudul “Terlambat” dengan cepat merajai Top Chart radio – radio di Indonesia, baik di Kota besar maupun daerah. Semua prestasi ini membuat Adera patut diperhitungkan sebagai Penyanyi Solo pendatang baru yang berkarakter di Indonesia.
Fakta lain dari pemilik nama lengkap Adaprabu Hantip Trengginas yang tidak kalah mengejutkan adalah dia merupakan anak dari salah satu legenda musik Indonesia, Ebiet G Ade. Pantas saja suaranya tidak kalah dengan sang ayah. Mungkin nama dari sang ayah pula yang menyebabkan dia juga dikenal dengan nama Adera Ega, di mana Adera adalah nama panggilannya dan Ega adalah singkatan dari inisial sang ayah.

Untuk kalian yang ingin mencoba mendengarkan karya dari Adera bisa mendownload langsung dari website officialnya atau langsung saja klik link di bawah ini :
- Single: Lebih Indah
- Single: Terlambat
- Single: Melewatkanmu

Atau mungkin yang ingin memantau perkembangan Adera bisa langsung menuju web officialnya di www.adera-online.com.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More