Jika kamu pernah travelling ke luar negeri, pasti salah satu hal yang akan kamu persiapkan adalah menukarkan mata uang. Misalnya saja kita ingin bepergian ke Singapura, maka kita perlu untuk menukarkan Rupiah (Indonesian Rupiah/IDR) yang kita punyai dengan Dolar Singapura (Singapore Dollar/SGD). Ini bisa dilakukan di bandara ataupun pada jasa money changer.
Pada saat menukarkan mata uang inilah kamu sadar bahwa nilai tiap mata uang terhadap mata uang lain itu berbeda. Untuk mendapatkan 1 Dolar Singapura, kita harus menukarkannya dengan uang sejumlah 9.700 Rupiah (kurs hari ini). Lho kok uangnya jadi kecil sekali nilainya? Nilainya sebenarnya tetap sama, hanya nominalnya yang menyebabkan nampak berbeda.
Nanti setelah pulang ke Indonesia dan masih mempunyai Dolar Singapura yang tersisa, kamu bisa menukarkan 1 Dolar Singapura dengan 9.700 rupiah. Kembali ke awal bukan?
Ketika kamu melakukan hal-hal di atas, secara tidak langsung kamu sudah berpartisipasi dalam kegiatan foreign exchange, atau lebih dikenal dengan singkatan forex atau FX. Singkatnya forex adalah kegiatan jual beli mata uang.
Nilai tukar (atau lebih sering disebut kurs) suatu mata uang terhadap mata uang yang lain akan berubah setiap detiknya. Ini memungkinkan kita untuk melakukan jual beli mata uang dan mengambil keuntungan dari transaksi tersebut.
Perdagangan forex sendiri tidak harus dilakukan secara langsung, tetapi bisa juga dilakukan melalui perantara yang biasa disebut broker. Enaknya lagi kita bisa melakukannya secara online. Dengan kondisi internet di Indonesia yang sudah cukup berkembang hingga tahun 2016, memperdagangkan mata uang bisa dikatakan cukup menjanjikan untuk dijadikan sumber penghasilan.
Bagi kalian yang ingin mencoba untuk mencari uang sendiri, khususnya para mahasiswa ataupun para fresh graduate, menjadi pedagang/trader forex bisa menjadi salah satu pilihan pekerjaan. Lumayan kan daripada mengganggur? Jika masih belum yakin, nantikan tulisan saya selanjutnya tentang forex :)
Referensi :
http://www.babypips.com/school/preschool/what-is-forex/what-is-forex.html
Sumber Gambar :
Cover - http://geraldforexpro.com/index.php/2015/09/01/que-es-forex-market/
0 comments:
Post a Comment
Feel free to ask if you have any questions..
Don't forget to thick "Notify me" so you can know when I'm answer your question later..
Or you also can bookmarking this post..
Thank you :)